Menu

Mode Gelap

AMBON

KanKemenag Ambon Salurkan Bantuan Kepada Warga Hunut

badge-check


					KanKemenag Ambon Salurkan Bantuan Kepada Warga Hunut Perbesar

AkuratMaluku.com – Kantor Kementerian Agama (KanKemenag) Kota Ambon menyalurkan bantuan kepada warga korban kebakaran di kawasan Hunut. Penyerahan berlangsung pada Rabu (3/9/25) di Gedung Serbaguna Jemaat Gereja GPM Nania Ambon.

Kepala Kantor Kemenag Kota Ambon, Fachrurrazy Hasanusi, didampingi Plt Kasubag TU Amir Latar, Kepala MAN Ambon Nasit Marasabessy, serta perwakilan Seksi Bimas Kristen, menyerahkan langsung bantuan berupa uang tunai kepada 8 kepala keluarga yang masih mengungsi di lokasi tersebut.

 

Dalam arahannya, Fachrurrazy menegaskan bahwa bantuan ini merupakan wujud kepedulian keluarga besar Kemenag Ambon terhadap masyarakat yang tengah dilanda musibah.

“Kami ikut merasakan apa yang dirasakan para korban. Bantuan ini tidak seberapa, namun diharapkan bisa meringankan beban mereka,” ujarnya.

Lebih lanjut, Fachrurrazy menjelaskan bahwa dana bantuan berasal dari uluran tangan lembaga madrasah, siswa maupun guru, pegawai Kantor Urusan Agama se-Kota Ambon, serta seluruh pegawai Kemenag Kota Ambon.

Bantuan ini diharapkan dapat membantu kebutuhan mendesak para korban sekaligus menjadi penguat semangat agar mereka dapat bangkit kembali pasca musibah kebakaran.(***)

 

Facebook Comments Box

Tinggalkan Balasan

Alamat email Anda tidak akan dipublikasikan. Ruas yang wajib ditandai *

Baca Lainnya

PWNU Maluku dan Kapolda Perkuat Sinergi Kemanusiaan

7 Oktober 2025 - 22:41 WIT

Reza Mony Tegaskan Rumah Subsidi Bukan Gratis

7 Oktober 2025 - 16:50 WIT

DPRD Ambon Minta Rumah Sakit Dahulukan Nyawa, Bukan Administrasi

3 Oktober 2025 - 18:54 WIT

Kemenag Maluku Mantapkan Sinergi Dua Survei

29 September 2025 - 08:16 WIT

Santri Maluku Siap Harumkan Nama Daerah di MQK Internasional 2025

29 September 2025 - 02:49 WIT

Trending di AMBON